Menu

 

Gara-gara BTS Belajar Mesin Baru

 


Ceritadiri.com ~ Tahu enggak sih B.T.S?

Kalau pencinta Korea sudah pasti tahu dan hapal ya?

Itu tuh Bangtan boys, grup idola dengan tujuh orang asal Korea Selatan yang dibentuk oleh Big Hit Entertainment. Nama tersebut kemudian berakronim menjadi Beyond the Scene pada bulan Juli 2017. 

Sekarang boy band korea ini  mendunia.

Nama personilnya:

Yuk coba klik namanya.

1. RM.

2. Jin.

3. J-Hope

4. Suga.

5. V

6. Jimin.

7. Jungkook



Wikipedia


Bingung kadang kalau lihat wajahnya kalau sudah pakai kacamata plus, semua wajah sama hahaha ....

Walau enggak ngikutin banget  gayanya anak muda tetapi harus tahu juga sih.

"Lagi kekinian nih!" pada ramai di medsos.

Lah! Aku pikir bukannya udah terkenal, kok baru pada ribut sekarang. Ellalla ... ternyata ya .... semua pada ngeributin menu baru di Mc D. Duh mama ketinggalan kereta  ... Lol.

"Beliin BTS ya, Ma!" Si kecil berteriak. "Ya coba nanti mama lihat." Sambil bertanya dalam hati menu apa sih yang dimaksud.

Tujuan sih sebetulnya benerin laptop tapi karena lewat gerai Mc.D. sekalian deh.

Elala ... ternyata sesampainya di gerai pas mau pesan 

"Maaf silahkan antri di depan mesin itu, Bu!" Sang kasir menunjuk ke mesin yang ada di depan kasir tunai tersebut.

Oh! Sambil melangkah dengan ragu mendekati mesin untuk memesan menu yang di ingini.



Sambil saling sikut menyikut dengan sang suami, karena tidak mengerti hahaha Lol.

Membaca perlahan, sambil menyentuh layar,  trial and eror eh ternyata gampang juga. 

Masalah yang ada di layar hanya ada pilihan makan di tempat atau bawa pulang. Ternyata hanya bisa satu kali saja untuk memesan diantara dua pilihan tersebut. Akhirnya pesan makan di tempat aja dulu sekalian coba pesan menu BTS.

Giliran mau bayar sedikit bingung hehhe ada mesin edc sih, masalahnyakan kita enggak pernah jadi kasir kecuali pas belanja di superindo BSD bayar dengan mesin edc Bank lain.


Edc atau Electronic Data Capture atau disingkat EDC adalah sebuah alat penerima pembayaran yang dapat menghubungkan antar rekening bank.



"Ada yang bisa dibantu, Pak ... Bu?" Tiba-tiba ada anak muda yang menghampiri. Oh ternyata pegawai yang bekerja di gerai ini. "Silahkan dibayar dengan alat ini, Bu."
Hehehe ternyata bisa juga kayak kasir yang menerima pembayaran. Oh iya kalau mau bayar tunai harus antri di tempat yang tadi pertama mau antri terus disuruh ke mesin pemesanan ya.



Akhirnya selesai juga. Sambil bertanya  "kalau mau pesan menu BTS bisa?" " Maaf tidak ada, Bu!" Wah ... sudah antri coba mesin baru enggak Tahu nya menu yang dicari ga ada.

Ya sudah pesanan buat berdua dimakan dulu deh ditempat habis sudah kelaparan menunggu service laptop.

Matius 6:11 Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya



Menu simple buat berdua  nih:




Penasaran BTS meal apa sih! Ternyata hanya terdiri dari :

  • 9 potong Chicken McNuggets
  • Medium Fries
  • Medium Coca Cola
  • Saus Sweet Chili dan Saus Cajun
Saus spesial yang disukai para member Bangtan Boys.



Packingan memang berbeda dengan yang biasa. Ternyata packingan bekas bisa dijual mahal ya ampun sampai segitunya. 

Tetapi tidak aneh kalau memang kamu penggemarnya atau yang disebut A.R.M.Y.  Representative M.C for Youth. Nama ini pun dipilih BTS untuk menjadi sebutan resmi bagi para penggemarnya. 

Ah kalau mau cerita Bangtan boys ini enggak habis-habis nya.  Semoga buat yang orang tua yang punya anak remaja sedikit banyak dapat gambaran ya.

Info yang beredar gerai yang menjual menu ini banyak yang di tutup karena tidak mematuhi protokol kesehatan. Ampun! Yang mau makan menu ini membludak sudah lupa dengan protokol kesehatan.

Yuk, pesan menu yang lain saja!


Love, Audy




Sources:
Google search


 Cek Tulisannya di Kompasiana

Share:

0 Comments:

Posting Komentar




AJPena Online Class

Cerita Lain di Blog

Buletin My World

Klik Ikuti - Untuk Cerita Terbaru

Ebook Audy Jo







Klik Gambar Buku untuk Beli
Pembayaran via : CC, Alfamart, GoPay, OVO

Advertisement